send link to app

ICANDO - App Pendamping Anak


4.8 ( 1408 ratings )
Образование
Разработчик PT. ICD Karya Indonesia
бесплатно

Aplikasi ICANDO Orang Tua diciptakan untuk membantu orang tua dalam mendampingi petualangan belajar si Kecil setiap harinya.


Temukan Fitur-Fitur Terbaik untuk Pantau Perkembangan Anak


Dilengkapi dengan berbagai macam fitur yang telah dikembangkan oleh tim praktisi anak usia dini, Ayah dan Ibu dapat dengan mudah memantau sejauh apa petualangan belajar si Kecil, pencapaian apa yang telah dia peroleh, dan bagaimana hasil belajarnya.

Temukan juga info dan tips-tips terakurat seputar parenting, edukasi, kegiatan kreatif, dan dunia perkembangan anak lainnya hanya di Aplikasi ICANDO Orang Tua


Nyaman Awasi Waktu Belajar dan Bermain Anak


Tak perlu khawatir saat si Kecil asyik belajar dan bermain bersama ICANDO! Dengan fitur Waktu Bermain di aplikasi ICANDO Orang Tua, Ayah dan Ibu dapat memantau screen time si Kecil secara realtime dan dapat langsung membatasi atau mengatur waktu layar yang paling tepat untuknya.


Dapatkan Catatan Aktivitas Anak Otomatis



Setiap aktivitas belajar dan bermain si Kecil di ICANDO akan tercatat secara otomatis dalam fitur aktivitas. Terdapat tanggal terakhir bermain, jenis aktivitas terakhir yang telah dilakukan, pencapaian si Kecil dalam setiap jenis aktivitas, hingga pilihan aktivitas apa yang paling sering ia mainkan.


Ayah dan Ibu semakin tahu bagaimana perkembangan belajar si Kecil selama ini, serta minat dan bakat apa yang mulai tampak dalam dirinya!


Terintegrasi dengan Sekolah


Kolaborasi orang tua dan sekolah dalam tumbuh kembang anak memang sangat penting. Karenanya, aplikasi ICANDO Orang Tua dapat secara langsung terhubung dengan sekolah untuk membentuk komunikasi dua arah antara orang tua dan guru agar mengembangkan potensi terbaik si Kecil di rumah maupun sekolah.


Dengan aplikasi terkoneksi ke sekolah, Ayah dan Ibu dapat:
- Mengetahui pengumuman kegiatan siswa dari sekolah
- Memantau dan mengumpulkan misi dari sekolah
- Mengetahui perkembangan belajar anak di sekolah


Tantang si Kecil Taklukkan Rintangan

Mari terlibat aktif dalam petualangan belajar si Kecil! Pilih fitur tantangan untuk mengirimkan si Kecil misi berupa minigames edukatif yang dapat Ayah dan Ibu pilih dari ribuan aktivitas di aplikasi ICANDO.


Tingkatkan Semangat Belajar si Kecil

Atas semua usahanya untuk menyelesaikan tantangan pembelajaran, apresiasi dari Ayah dan Ibu tentunya juga sangat diperlukan. Kirimkan si Kecil medali, stiker, ataupun sekedar ucapan selamat melalui fitur apresiasi agar ia semakin bersemangat melanjutkan aktivitas belajar dan bermainnya!


Dikembangkan oleh Tim Ahli


Aplikasi ICANDO Orang Tua dikembangkan oleh tim kurikulum dan praktisi pendidikan berpengalaman.